PemerintahanSosial

CV Ayunda Permata Sejahtera Gandeng Posyandu Kolpajung: Bersama Cegah Stunting, Wujudkan Generasi Sehat dan Tangguh

991
×

CV Ayunda Permata Sejahtera Gandeng Posyandu Kolpajung: Bersama Cegah Stunting, Wujudkan Generasi Sehat dan Tangguh

Sebarkan artikel ini

PAMEKASAN – Dalam upaya mendukung program pemerintah dalam penanganan stunting dan peningkatan gizi anak, CV Ayunda Permata Sejahtera berkolaborasi dengan Posyandu Kelurahan Kolpajung menggelar kegiatan sosial dan edukatif bertema “Gerakan Bersama Cegah Stunting, Anak Sehat Bangsa Kuat”, Selasa (28/10/2025).

Kegiatan ini dihadiri oleh Sekretaris Camat (Sekcam), Lurah Kolpajung, pengurus RT/RW, Babinsa, Bhabinkamtibmas, serta para bidan dan kader Posyandu se-Kelurahan Kolpajung.

Owner  CV Ayunda Permata Sejahtera, H Bambang Budianto, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian perusahaan terhadap masa depan anak-anak di wilayah Pamekasan, khususnya di Kelurahan Kolpajung.

“Kami ingin memastikan bahwa tidak ada lagi anak di Kolpajung yang mengalami stunting atau busung lapar. Posyandu adalah garda terdepan dalam menjaga tumbuh kembang anak, dan kami ingin berkontribusi di sana,” ujarnya.

Kegiatan ini mencakup pemeriksaan kesehatan balita, penimbangan berat badan, pemberian makanan tambahan bergizi, serta sosialisasi pentingnya pola makan sehat dan gizi seimbang bagi ibu hamil dan menyusui.

Owner CV Ayunda Permata Sejahtera, H. Bambang Budianto, menegaskan bahwa kolaborasi ini merupakan wujud nyata komitmen perusahaan untuk ikut serta dalam pembangunan manusia sejak usia dini.

“Kami percaya, membantu anak-anak agar tumbuh sehat dan cerdas adalah investasi sosial jangka panjang. Stunting bukan hanya persoalan gizi, tapi juga tentang masa depan bangsa,” ungkapnya.

Menurut H. Bambang, pihaknya berencana melanjutkan program serupa di beberapa kelurahan lain di Kabupaten Pamekasan sebagai bagian dari gerakan tanggung jawab sosial perusahaan (CSR) di bidang kesehatan masyarakat.

“Kami berharap semangat gotong royong ini bisa menjadi inspirasi bagi dunia usaha lainnya. Kesehatan anak adalah tanggung jawab kita bersama,” tambahnya.

Kegiatan tersebut mendapat sambutan positif dari para kader posyandu dan masyarakat setempat. Mereka berharap kerja sama seperti ini terus berlanjut agar upaya pencegahan stunting benar-benar membuahkan hasil nyata.

Dengan kolaborasi lintas sektor ini, CV Ayunda Permata Sejahtera menunjukkan bahwa membangun bangsa bisa dimulai dari langkah kecil: menjaga agar setiap anak tumbuh sehat, cerdas, dan bahagia.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *